Selasa, 23 November 2010

menyegarkan kembali engine anda 3

Seorang teman mengeluhkan mesin mobilnya yang kurang bertenaga, saat langsam (idle) terasa getaran dan cukup boros bahan bakar. Kurang lebih sebulan sebelumnya saya pernah menyarankan untuk melakukan tune-up sekaligus membersihkan injector dengan Ultrasonic Injector Cleaner.
Ternyata masih belum memuaskan juga… hmmm.


Di toko aksesoris dan oli banyak ditawarkan berbagai macam pembersih saluran bahan bakar dan fuel injector yang cara pakainya adalah dituang di tangki bahan bakar sesuai takaran pada kemasannya. Masih kurang memuaskan juga… hmmm.
Gejala getaran pada saat idle masih terasa getaran atau guncangan-guncangan kecilnya. Konsumsi bahan bakarpun belum bisa diperbaiki.
Coba kita simak dulu deh sedikit hal teknisnya..

PENUMPUKAN DEPOSIT BENSIN DAN KARBON?
Pembakaran bensin pada ruang bakar tidak 100% efisien, dipastikan ada saja komponen pembakaran (bensin) dan debu halus yang tersisa walau dalam satuan butir kecil.. namun seiring waktu akan menjadi tumpukan bensin dan debu yang berbentuk lemak, dan ada juga yang menjadi kerak karbon dan semua itu kita sebut sebagai deposit.
Penumpukan deposit itu sendiri akhirnya akan mengurangi efisiensi mesin. Semakin jauh deh dari 100%.
Dengan melakukan perawatan yang teratur, dapat mengurangi penumpukan deposit tersebut, sehingga mesin dapat kembali mendekati efisiensi yang maksimal.
DIMANA DEPOSIT AKAN TERBENTUK? Deposit umumnya dapat ditemukan pada
- Throttle Plate
- Upper Air Intake
- Fuel Injector
- Intake Valves
- Ruang bakar
- Exhaust valve
- Exhaust manifold

FAKTOR YANG MENENTUKAN TIMBULNYA DEPOSIT?
1. Kualitas Bahan Bakar
2. Desain / Teknologi mesin
3. Perilaku berkendara : (jarak tempuh yang terlalu pendek, membiarkan mesin hidup tanpa bergerak (idling), pemakaian mesin dalam kondisi dingin, kemacetan lalu lintas, gaya menyetir yang kasar.
4. Mesin kurang mendapat perawatan
GEJALA AKIBAT ADANYA DEPOSIT? 1. Mesin susah dinyalakan
2. Idle / langsam yang tidak rata (kasar/bergetar)
3. “Ndut-Ndutan”
4. Konsumsi bensin boros
5. Emisi buruk.
Sebaliknya, apabila kita bisa mengurangi tumpukan deposit tersebut maka akan diperoleh keuntungan sbb:
1. Meningkatkan performa mesin
2. idle / langsam menjadi halus / rata
3. Memperbaiki akselerasi
4. Menghemat bahan bakar
5. Uji emisi hasilnya baik.
KAPAN PERLU MELAKUKAN PERAWATAN MESIN UNTUK MENGURANGI DEPOSIT?
1. Tergantung pada kondisi kendaraan dan lingkungannya, apabila daerahnya banyak debu, pemakaian yang cukup tinggi, sering macet, dsb.
2. Sekurang-kurangnya sekali setahun.
Saya coba ajak teman saya untuk membersihkan deposit yang mungkin ada pada mesin mobilnya, karena gejala-gejala yang dialaminya persis seperti yang di uraikan pada teori di atas.
Produk yang digunakan adalah Universal Fuel Injector Cleaner dari 3M (3M FSC).

Hanya saja saya tidak bisa melakukan proses pembersihan tersebut sendiri, melainkan harus mendatangi bengkel yang memang ditunjuk 3M untuk melayani jasa tersebut. Hal ini dikarenakan adanya alat-alat khusus.


Sebelum dilakukan proses pembersihan, dilakukan uji emisi dan sedikit penyesuaian hingga di dapat emisi terbaik yang dapat dicapai.
Setelah itu, barulah kemudian sang montir mengeluarkan sekumpulan selang bensin dengan berbagai socket dan connector, dipilih socket yang persis sama digunakan pada mesin mobil tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar